KANDUNGAN P-TERSEDIA PADA BERBAGAI KONDISI LAHAN YANG BERBEDA DI PERKEBUNAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.) ( STUDI KASUS DI AFDELING IV RIMSA PTPN VI PERSERO RIMBO BUJANG KABUPATEN TEBO JAMBI )

HADI PRANATA PURBA, HADI PRANATA PURBA (2022) KANDUNGAN P-TERSEDIA PADA BERBAGAI KONDISI LAHAN YANG BERBEDA DI PERKEBUNAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.) ( STUDI KASUS DI AFDELING IV RIMSA PTPN VI PERSERO RIMBO BUJANG KABUPATEN TEBO JAMBI ). skripsi thesis, Universitas batanghri.

[img] Text
Hadi Pranata Purba Pertanian (1700854211019).pdf

Download (2MB)

Abstract

INTISARI Hadi Pranata Purba NIM. 1700854211019. Kandungan P-Tersedia Pada Berbagai Kondisi Lahan Yang Berbeda Di Perkebunan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) (Studi Kasus Di Afdeling IV RIMSA PTPN VI PERSERO Rimbo Bujang Kabupaten Tebo Jambi. Dibawah bimbingan Ir. Nasamsir, MP dan Hj. Yulistiati Nengsih, SP, MP. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui total P tersedia pada tanah Ultisol dan hubungannya dengan pertumbuhan dan produktivitas kelapa sawit, sehingga diharapkan dapat memberikan informasi tentang P-tersedia untuk budidaya kelapa sawit. Penelitian ini dilaksanakan di perkebunan kelapa sawit Afdeling IV RIMSA PTPN VI PERSERO Rimbo Bujang Kabupaten Tebo Jambi dan di laboratorium DLH Jambi, mulai bulan Juli sampai Agustus 2021. Tanah sampel diambil pada perkebunan kelapa sawit Afdeling IV RIMSA PTPN VI PERSERO Rimbo Bujang Kabupaten Tebo Jambi. Perlakuan yang dicobakan adalah perbedaan kondisi lahan meliputi : k : lahan dengan kemiringan < 5 %, k 2 : lahan dengan kemiringan > 10 %, k 3 1 : lahan tergenang saat hujan. Masing-masing perlakuan diulang sebanyak 3 kali, sehingga diperoleh 9 satuan penelitian. Setiap satuan penelitian terdapat 3 titik sampel pengamatan sehingga jumlah titik sampel pengamatan sebanyak 27 titik. Analisis data menggunakan sidik ragam (analisis of variance), apabila perlakukan beda nyata dilanjutkan dengan uji Duncan New Mulltiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%. Hasil penelitian dan analisis data menunjukan terdapat perbedaan sifat fisik dan kimia tanah pada berbagai kondisi lahan. Kandungan rata-rata P-tersedia menunjukkan perlakuan terbaik pada perlakuan k lahan tergenang pada saat hujan dengan nilai total P-tersedia 7,1 ppm. Rata-rata produktivitas kelapa sawit menunjukkan perlakuan terbaik pada perlakuan k 1 lahan tergenang saat hujan dengan jumlah produktivitas sebesar 30,804 ton th -1 .

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 27 Sep 2022 03:16
Last Modified: 27 Sep 2022 03:16
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/1290

Actions (login required)

View Item View Item