NALISIS FUNGSI MAJAS EUFEMISME DALAM CERPEN BUKU PAKET BAHASA INDONESIA KELAS IX PENERBIT KEMENDIKBUD

RIESTY SAFITRI, RIESTY SAFITRI (2022) NALISIS FUNGSI MAJAS EUFEMISME DALAM CERPEN BUKU PAKET BAHASA INDONESIA KELAS IX PENERBIT KEMENDIKBUD. skripsi thesis, Universitas Batanghari.

[img] Text
SKRIPSI RIESTY SAFITRI.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Safitri, Riesty. 2022. Skripsi. Analisis Fungsi Majas Eufemisme dalam Cerpen Buku Paket Bahasa Indonesia Kelas IX Penerbit Kemendikbud. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Batanghari. Penelitian ini menganalisis salah satu jenis karya sastra berupa cerpen. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fungsi fungsi penggunaan majas eufemisme dalam cerpen buku paket bahasa Indonesia kelas IX penerbit Kemendikbud. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Data-data yang penulis yang penulis kumpulkan dari kutipan-kutipan yang berkaitan dengan aspek fungsi majas eufemisme pada cerpen dalam buku paket bahasa Indonesia kelas IX penerbit Kemendikbud selanjutnya penulis tabulasikan ke dalam tabel tabulasi data. Dengan jenis penelitian ini, langkah berikutnya penulis menganalisis data-data yang telah terhimpun sesuai dengan landasan teori yang telah penulis gunakan dengan pendekatan struktural sehingga penulis dapat mendeskripsikan data penelitian ini. Dengan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif, penulis dapat menggambarkan fungsi majas eufemisme dalam cerpen buku paket kelas IX penerbit Kemendikbud. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa fungsi penggunaan majas eufemisme dalam cerpen buku paket bahasa Indonesia kelas IX memiliki lima aspek fungsi yang meliputi aspek menghaluskan ucapan sebanyak tiga belas kutipan, aspek merahasiakan sesuatu sebanyak empat kutipan, aspek alat untuk berdiplomasi sebanyak tiga kutipan, aspek sebagai alat pendidikan dalam penghalusan ucapan sebanyak tiga kutipan, dan aspek alat untuk penolak bahaya sebanyak dua kutipan. Dari lima aspek tersebut terhimpun sebanyak dua puluh lima kutipan. Aspek fungsi majas eufemisme yang paling dominan ditemukan pada aspek fungsi menghaluskan ucapan sedangkan aspek fungsi majas eufemisme yang paling sedikit yaitu aspek alat penolak bahaya ketenteraman. Kata kunci: cerpen, buku paket, majas eufemisme

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 16 Nov 2022 02:58
Last Modified: 16 Nov 2022 02:58
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/1827

Actions (login required)

View Item View Item