ANALISA PENERAPAN PROGRAM DAN KENDALA KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA PROYEK PEMBANGUNAN RSUD H. ABDURRAHMAN SAYOETI KOTA JAMBI

AHMAD SYAHR, AHMAD SYAHR (2022) ANALISA PENERAPAN PROGRAM DAN KENDALA KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA PROYEK PEMBANGUNAN RSUD H. ABDURRAHMAN SAYOETI KOTA JAMBI. skripsi thesis, Universitas Batanghari.

[img] Text
TUGAS AKHIR AHMAD SYAHRI 1500822201037.pdf

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK ANALISA PENERAPAN PROGRAM DAN KENDALA KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA PROYEK PEMBANGUNAN RSUD H. ABDURRAHMAN SAYOETI KOTA JAMBI Oleh : Ahmad Syahri Kota Jambi merupakan salah satu kota di Indonesia yang sedang berkembang, sehingga terdapat banyak pembangunan di bidang konstruksi, salah satunya adalah proyek pembangunan RSUD H. Abdurrahman Sayoeti untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat Kota Jambi. Dalam proses pembangunan proyek konstruksi ini pada umumnya merupakan kegiatan yang banyak mengandung unsur bahaya. Ada pun berikut ini yang sering terjadi dan dapat dilihat langsung di lapangan yaitu kondisi dimana adanya ketidaklayakan dan ketidakrapihan di tempat kerja, serta Alat Pelindung Diri (APD) yang tidak layak bahkan yang lebih membahayakan lagi para pekerja tidak menggunakan sama sekali Alat Pelindung Diri (APD) saat bekerja, serta sistem peringatan yang tidak memadai. Penelitian ini dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner pada proyek pembangunan RSUD H. Abdurrahman Sayoeti. Hasil yang didapat dari kuesioner tersebut kemudian dianalisis dan akan didapatkan kesimpulan dan solusi mengenai kendala dalam pelaksanaan program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada proyek konstruksi Pembangunan RSUD H. Abdurrahman Sayoeti Kota Jambi. Berdasarkan hasil analisa penerapan program K3 yang paling dominan yaitu kondisi dan lingkungan kerja. Lingkungan kerja mempunyai pengaruh terhadap kinerja para pekerja. Evaluasi kinerja penerapan program K3 terdapat beberapa penerapan program K3 yang belum terealisasi dengan baik dan kendala dalam penerapan program K3 dari sisi perusahaan adalah pengawasan pemerintah lemah mengenai K3, perlu adanya pembinaan, bimbingan, pengawasan yang lebih dari pemerintah Kata Kunci : Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Program K3, Evaluasi Kinerja Penerapan K3, Kendala Penerapan K3

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 19 Nov 2022 02:42
Last Modified: 19 Nov 2022 02:42
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/1967

Actions (login required)

View Item View Item