Sonia Kurnia Putri, 1900887203009 (2023) ANALISIS PEMANFAATAN PETA KONSEP DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF KELAS XI IPS 2 MATERI KETENAGAKERJAAN SMA NEGERI 11 KOTA JAMBI. skripsi thesis, Universitas Batanghari Jambi.
Text (ANALISIS PEMANFAATAN PETA KONSEP DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF KELAS XI IPS 2 MATERI KETENAGAKERJAAN SMA NEGERI 11 KOTA JAMBI)
Skripsi Sonia Kurnia Putri (pdf.io).pdf - Published Version Download (8MB) |
Abstract
ABSTRAK Putri, Sonia Kurnia. 2023. Analisis Pemanfaatan Peta Konsep dalam Meningkatkan Berpikir Kreatif Siswa Kelas XI IPS 2 Materi Ketenagakerjaan SMA Negeri 11 Kota Jambi. Pembimbing Skripsi 1: Pratiwi Indah Sari, S.Pd, MM, M.Pd.E, Pembimbing Skripsi 2: Lili Andriani, S.Pd, MM. Kata Kunci: Peta Konsep, Berpikir Kreatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan peta konsep dalam meningkatkan keterampilan berpikir kreatif siswa kelas XI IPS 2 di SMA Negeri 11 Kota Jambi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif yang menekan pada analisis deskriptif kualitatif, dengan melakukan wawancara, catatan lapangan dan penggunaan dokumen. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 2 di SMA Negeri 11 Kota Jambi. Hasil penelitian ini adalah Penggunaan peta konsep menyajikan informasi dalam bentuk konsep yang berhubungan sehingga dengan bantuan peta konsep tersebut dapat menumbuhkan proses belajar yang lebih bermakna. Dengan demikian siswa dapat mengembangkan pemikiran kreatifnya dengan mengingat informasi penting yang didapat.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peta Konsep, Berpikir Kreatif. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | mita perpus unbari |
Date Deposited: | 04 Apr 2023 03:51 |
Last Modified: | 04 Apr 2023 03:51 |
URI: | http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/2396 |
Actions (login required)
View Item |