PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA TOKO KUE TARALA NIPAH PANJANG II KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR JAMBI

SISKA MONEPA, 1800861201049 (2023) PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA TOKO KUE TARALA NIPAH PANJANG II KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR JAMBI. skripsi thesis, Universitas Batanghari Jambi.

[img] Text (PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA TOKO KUE TARALA NIPAH PANJANG II KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR JAMBI)
SKRIP. SIS SIDANG.pdf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Siska Monepa/1800861201049/ Pengaruh Kualitas Produk dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Toko Kue Tarala Nipah Panjang II Kabupaten Tanjung Jabung Timur Jambi/ Pembimbing 1. Dr. Osrita Hapsara, S.E., M.M and 2. Andri Yandi, S.E., M.M Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan gambaran dari variabel kualitas produk, kegiatan promosi dan keputusan pembelian konsumen pada toko Tarala Nipah Panjang II Kabupaten Tanjung Jabung Timur, serta mengetahui dan menganalisis pengaruh secara simultan dan parsial dari kualitas produk, kegiatan promosi terhadap keputusan pembelian konsumen pada toko Tarala Nipah Panjang II Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Metode penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Data yang dikumpulkan adalah data primer dan data sekunder dengan pengumpulan data menggunakan kuisioner dan dokumentasi. Objek dari penelitian ini adalah konsumen toko kue Tarala. Analisis data menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran mengenai kualitas produk, promosi dan keputusan pembelian pada toko kue Tarala Nipah Panjang II Kabupaten Tanjung Jabung Timur secara keseluruhan berada pada kategori tinggi. Selanjutnya nilai Fstatistik sebesar 8,655 lebih besar dari Ftabel pada taraf 5%. Dimana nilai nilai Ftabel taraf 5%= 3,10 (Fstatistik > Ftabel). Hal ini menunjukkan bahwa secara simultan kualitas produk dan promosi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen pada toko kue Tarala. Selanjutnya, kualitas produk memiliki nilai signifikansi sebesar 0,047 (P<0,05), sehingga kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen pada toko kue Tarala. Sementara itu, promosi memiliki nilai signifikansi sebesar 0,001 (P<0,05), sehingga promosi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen pada toko kue Tarala. Kesimpulan secara simultan dan parsial keputusan pembelian konsumen pada toko kue Tarala Nipah Panjang II Kabupaten Tanjung Jabung Timur dipengaruhi oleh kualitas produk dan promosi. Kata Kunci : kualitas produk, promosi, keputusan pembelian

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: kualitas produk, promosi, keputusan pembelian
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: mita perpus unbari
Date Deposited: 10 Apr 2023 08:09
Last Modified: 10 Apr 2023 08:09
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/2485

Actions (login required)

View Item View Item