EFEKTIVITAS PENAMBAHAN PROBIOTIK KOMERSIAL “LACTO-BACT” PADA PAKAN TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN LELE DUMBO (Clarias gariepinus)

AISAH AHMAD, 2000854243005 (2024) EFEKTIVITAS PENAMBAHAN PROBIOTIK KOMERSIAL “LACTO-BACT” PADA PAKAN TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN LELE DUMBO (Clarias gariepinus). skripsi thesis, Universitas BATANGHARI Jambi.

[img] Text
01. COVER.pdf - Published Version

Download (83kB)
[img] Text
02. LEMBAR PENGESAHAN.pdf - Published Version

Download (261kB)
[img] Text
03. ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (131kB)
[img] Text
06. BAB I.pdf - Published Version

Download (148kB)
[img] Text
10. BAB V.pdf - Published Version

Download (91kB)
[img] Text
11. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (117kB)
[img] Text (EFEKTIVITAS PENAMBAHAN PROBIOTIK KOMERSIAL “LACTO-BACT” PADA PAKAN TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN LELE DUMBO (Clarias gariepinus))
AISAH AHMAD 2000854243005.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Ikan lele dumbo (Clarias gariepinus) merupakan salah satu komuditas ikan air tawar yang banyak dibudidayakan. Kebutuhan pakan komersil dalam satu siklus budidaya mencapai 60-70% dari total biaya produksi. Salah satu bahan tambahan yang digunakan adalah probiotik. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan efektivitas penambahan probiotik pada pakan terhadap pertumbuhan ikan lele dumbo (C. garipenus). Penelitian dilaksanakan selama 30 hari, bulan Januari-Februari tahun 2024 di Instalasi Ikan Hias Telanaipura Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jambi. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap ( RAL ) dengan 4 perlakuan 3 ulangan, meliputi pakan tanpa probitik (A/kontrol), dosis Probiotik 4 ml/kg pakan (B), dosis Probiotik 8 ml/kg pakan (C) dan dosis Probiotik 12 ml/kg pakan (D). Ikan uji yang akan digunakan adalah benih ikan lele dumbo ukuran 4.22 cm - 4.71 cm. Bahan uji utama yang akan digunakan adalah probitik (Lacto-Bact) berbentuk tepung yang yang dilarutkan ke dalam aquades dengan dosis 2% kg pakan. Wadah yang yang di gunakan dalam penelitian ini adalah akuarium berukuran 70x40x30 cm sebanyak 12 buah dengan volume air 24 L. Parameter yang diamati pada penelitian ini meliputi feed convertion ration (FCR), pertumbuhan berat mutlak, pertumbuhan panjang mutlak, kelangsungan hidup, uji proksimat pakan dan kualitas air. Hasil penelitian menunjukkan terjadi perkembangan bobor dan panjang rata-rata yang sangat signifikan. Bobot awal ikan pada saat penebaran berkisar antara 0,83 – 0,89 g/ekor dan meningkat sebesar 184.89% - 333.88% menjadi 2.37 – 3.81 g/ekor. Panjang rata-rata awal ikan uji pada saat penebaran berkisar antara 4.22 – 4.72 cm/ekor dan meningkat sebesar 59.14% - 67.39% menjadi 6.72 – 7.89 cm/ekor. Nilai FCR berkisar antara 1.33-3.23. Nilai PBM berkisar antara 1.54-2.93 g/ekor. Nilai PPM berkisar antara 2.50-3.18 cm/ekor. Nilai SR berkisar antara 81.39% - 88.89%. Kadar protein tertinggi pada perlakuan D (12 ml/kg pakan) sebesar 23.6015%. Protein pakan untuk semua jenis perlakuan pakan relatif bervariasi berada pada kisaran 17.5058% - 23.6015%. Hasil analisis kualitas air media pemeliharaan menunjukkan bahwa kualitas air masih berada pada kisaran layak untuk pemeliharaan ikan lele dumbo. Kata kunci: Ikan lele dumbo, pakan ikan, pertumbuhan, probiotik

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Ikan lele dumbo, pakan ikan, pertumbuhan, probiotik
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Fakultas Pertanian > Budidaya Perairan
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 04 Jun 2024 01:05
Last Modified: 04 Jun 2024 01:05
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/3349

Actions (login required)

View Item View Item