PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP NARAPIDANA WANITA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN KELAS IIB JAMBI

BENEDIKTUS KEVIN RIZKY SUNARJATI, 2100874201086 (2024) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP NARAPIDANA WANITA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN KELAS IIB JAMBI. skripsi thesis, UNIVERSITAS BATANGHARI JAMBI.

[img] Text
01. COVER.pdf - Published Version

Download (51kB)
[img] Text
02. LEMBAR PENGESAHAN.pdf - Published Version

Download (3MB)
[img] Text
03. ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (35kB)
[img] Text
06. BAB I.pdf - Published Version

Download (223kB)
[img] Text
10. BAB V.pdf - Published Version

Download (95kB)
[img] Text
11. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (32kB)
[img] Text (PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP NARAPIDANA WANITA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN KELAS IIB JAMBI)
BENEDIKTUS KEVIN RIZKY SUNARJATI 2100874201086.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Meskipun pada dasarnya adalah hak antara narapidana wanita dan narapidana pria adalah sama, hanya dalam hal ini karena narapidananya adalah wanita maka ada beberapa hak yang mendapat perlakuan khusus dari narapidana pria yang berbeda dalam beberapa hal, diantaranya karena wanita mempunyai kodrat yang tidak dipunyai oleh narapidana pria yang menstruasi, hamil, melahirkan, dan menyusui maka dalam hal ini hak-hak narapidana wanita perlu mendapat perhatian khusus baik menurut Undang-Undang maupun oleh petugas Rutan. Penelitian ini memiliki tujuan mengetahui bentuk perlindungan hukum terhadap narapidana wanita di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi, hambatan dalam memberikan perlindungan hukum terhadap hak-hak narapidana wanita di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi, upaya dalam mengatasi hambatan dalam memberikan perlindungan hukum terhadap hak-hak narapidana wanita di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi. Penelitian ini termasuk penelitian yuridis empiris. Hasil penelitiannya ialah bentuk perlindungan hukum terhadap narapidana wanita di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi yaitu hak mendapatkan makanan yang layak, pelayananan kesehatan, perawatan jasmani, rohani, pendidikan dan pengajaran dan hak menyampaikan keluhan. Hambatan dalam memberikan perlindungan hukum terhadap hak-hak narapidana wanita di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi yaitu terbatasnya sarana dan prasarana, kurangnya tenaga ahli dan pendanaan. Upaya dalam mengatasi hambatan dalam memberikan perlindungan hukum terhadap hak-hak narapidana wanita di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi yaitu dalam pemenuhan sarana dan prasarana pihak lapas menyediakan ruangan khusus di blok yang berbeda dari narapidana laki-laki agar memang benarbenar terpisah, serta memasarkan hasil keterampilan/kerajinan tangan narapidana agar dapat membeli kebutuhan keterampilan itu kembali.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: perlindungan hukum, narapidana wanita.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 26 Mar 2025 02:07
Last Modified: 26 Mar 2025 02:07
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/3874

Actions (login required)

View Item View Item