ANALISIS FRASA NOMINA YANG TERDAPAT PADA ARTIKEL OLAHRAGA SURAT KABAR HARIAN JAMBI INDEPENDENT EDISI MARET 2017

RESTI DEVITA SARI, RESTI (2017) ANALISIS FRASA NOMINA YANG TERDAPAT PADA ARTIKEL OLAHRAGA SURAT KABAR HARIAN JAMBI INDEPENDENT EDISI MARET 2017. skripsi thesis, Universitas Batanghari.

[img] Text
RESTI DEVITA SARI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan bentuk frasa nomina yang terdapat pada artikel olahraga surat kabar harian Jambi Jndependent edisi maret 2017. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Metode ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk penggunaan frasa nomina yang terdapat pada artikel olahraga surat kabar harian jambi independet edisi maret 2017. Subjek penelitian ini berupa artikel olahraga surat kabar harian jambi independent yang diambil secara acak menggunakan teknik simple random sampling sebesar 60% dari total keseluruhan 30 artikel olahraga sehingga dapatlah 18 artikel olahraga. Objek penelitian ini berupa bentuk frasa nomina. Hasil penelitian ini yaitu bermacam-macam bentuk frasa nomina antara lain, pada artikel olahraga yang diberi kode AO1 terdapat bentuk frasa nomina seperti tuan rumah dan piala suratin, AO2 trdapat bentuk frasa nomina tuan rumah, AO3 terdapat frasa nomina koni jambi, AO4 terdapat bentuk frasa nomina kartu merah, AO6 terdapat bentuk frasa nomina piala presiden, AO7 terdapat bentuk frasa nomina papan atas, AO8 terdapat bentuk frasa nomina mendali buat Indonesia, AO9 terdapat bentuk frasa nomina mesin gol, AO10 terdapat bentuk frasa nomina seperti hadiah USD satu juta, AO11 terdapat bentuk frasa nomina piala asia, AO12 terdapat bentuk frasa nomina seperti tim kriket putra, AO13 terdapat bentuk frasa nomina seperti bintang persib, AO14 terdapat bentuk frasa nomina seperti dua pemain asing, AO15 terdapat bentuk frasa nomina seperti sebuah kantor, AO16 terdapat bentuk frasa nomina seperti bulu tangkis, AO17 terdapat bentuk frasa nomina seperti piala super eropa, AO18 terdapat bentuk frasa nomina seperti trio BBC.

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Unnamed user with email repository@unbari.ac.id
Date Deposited: 13 Jul 2020 14:46
Last Modified: 13 Jul 2020 14:46
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/40

Actions (login required)

View Item View Item