PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN MATERI PRA AKSARA MATA PELAJARAN SEJARAH KELAS X SMA NEGERI 9 KOTA JAMBI

SHELY OCTAVIYANTI, SHELY OCTAVIYANTI (2020) PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN MATERI PRA AKSARA MATA PELAJARAN SEJARAH KELAS X SMA NEGERI 9 KOTA JAMBI. skripsi thesis, UNIVERSITAS BATANGHARI.

[img] Text
SHELY OCTAVIYANTI.pdf

Download (4MB)

Abstract

Octaviyanti, Shely, 2020. Pengembangan Video Pembelajaran Materi Pra Aksara Mata Pelajaran Sejarah Kelas X SMA Negeri 9 Kota Jambi. Skripsi FKIP Universitas Batanghari Jambi. Kata Kunci: Video Pembelajaran, Pra Aksara Penelitian dan pengembangan ini berangkat dari permasalahan yang terjadi di SMA Negeri 9 Kota Jambi dimana siswa kesulitan dalam memahami materi sejarah, karena kurangnya penggunaan media pembelajaran serta keterbatasan media pembelajaran. Media pembelajaran dapat menjadi alternatif dalam permasalahan yang terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media pembelajaran yaitu video pembelajaran dan menerapkannya pada pembelajaran sejarah kelas X di SMA Negeri 9 Kota Jambi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah ADDIE yang memiliki lima tahap yaitu; 1. Analisis (Analyze), 2. Desain (Design), 3. Pengembangan (Devolepment), 4. Implementasi (Implementation), dan 5. Evaluasi (Evaluation). Penelitian dilakukan di SMA Negeri 9 Kota Jambi dengan subjek penelitian siswa kelas X IPA yang berjumlah 3 orang untuk uji coba perorangan, 8 orang untuk uji coba kelompok kecil, dan 20 orang pada uji coba kelompok besar. Penelitian ini telah menghasilkan suatu produk berupa media video pembelajaran materi pra aksara. Media yang dikembangkan kemudian divalidasi oleh validator, meliputi validasi ahli media dan ahli pembelajaran. Hasil validasi tahap pertama oleh ahli media diperoleh nilai 58,09% dan dilakukan revisi media, kemudian dilakukan revisi tahap terakhir oleh ahli media yaitu diperoleh nilai 92 %. Maka produk ini termasuk dalam kategori “sangat layak” dan dapat diujicobakan. Hasil validasi ahli materi diperoleh nilai yaitu 57,5 % kemudian dilakukan revisi tahap terakhir oleh ahli materi yaitu diperoleh nilai 85 %, maka produk ini termasuk dalam kategori “sangat layak” dan dapat diujicobakan. Dari hasil validasi tim ahli dapat diketahui tingkat kalayakan produk yang dibuat. Setelah diperoleh hasil validasi selanjutnya dilakukan ujicoba perorangan, kelompok kecil dan kelompok besar yang dilakukan untuk mengetahui kepraktisan dari media video pembelajaran dengan nilai uji coba perorangan ratarata persentase 76,29%, kelompok kecil dengan nilai rata-rata persentase 82,08%, sedangkan kelompok besar dengan nilai rata-rata persentase 72,91%. Dari hasil ujicoba produk yang dilakukan maka, berdasarkan pedoman konversi data kuantitatif ke kualitatif maka media video pembelajaran termasuk dalam kategori Baik.

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Mr Arjan Lab
Date Deposited: 27 Oct 2021 04:48
Last Modified: 27 Oct 2021 04:48
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/908

Actions (login required)

View Item View Item