PENGARUH MINAT BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SELAMA PROSES PEMBELAJARAN ONLINE KELAS XI IPS di SMA NEGERI 8 KOTA JAMBI

Rani Shyntia Paulina Sitorus, Rani Shyntia Paulina Sitorus (2021) PENGARUH MINAT BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SELAMA PROSES PEMBELAJARAN ONLINE KELAS XI IPS di SMA NEGERI 8 KOTA JAMBI. skripsi thesis, Universitas Batanghari.

[img] Text
SKRIPSI Rani Shyntia fixxx bgt FKIP.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Sitorus, Rani Shyntia Paulina 2021. Pengaruh Minat Belajar Siswa Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Selama Proses Pembelajaran Online Kelas XI IPS Di SMA Negeri 8 Kota Jambi : Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika, FKIP Universitas Batanghari, Pembimbing (1) Drs. Harman, M.Pd. (II) Sri Dewi M.Pd. Kata Kunci :Pengaruh Minat Belajar, dan Hasil Belajar Matematika Penelitian ini di latarbelakangin oleh minat belajar matematika siswa selama proses pembelajaran online kelas XI IPS SMA Negeri 8 Kota Jambi. Selama proses pembelajaran online siswa memiliki kecenderungan minat belajar matematika yang rendah hal ini dilihat dari banyaknya siswa tidak mengikuti pelajaran, siswa tidak merespon apa yang guru sampaikan, terkesan cuek, tidak mengumpulkan tugas, tidak melihat video pembelajaran online yang di share oleh guru dan tidak ada semangat belajar dan ini mempengaruhi hasil belajar matematika siswa yang perlu diteliti secara sistematis Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif menggunakan uji regresi yang bertujuan untuk mengukur pengaruh yang signifikan antara minat belajar siswa terhadap hasil belajar matematika siswa. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 8 Kota Jambi Tahun Ajaran 2020/2021 dengan jumlah keseluruhan 229 orang yang terbagi 6 kelas. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 36 orang terbagi 6 kelas yang diambil secara random sampling (teknik acak). Instrument penelitian ini adalah angket tes dan soal tes uraian.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara minat belajar siswa terhadap hasil belajar matematika siswa selama proses pembelajaran online. Dari analisis deskriptif diperoleh Gambaran minat belajar siswa kelas XI IPS di SMA Negeri 8 Kota Jambi secara umum termasuk kedalam kategori sedang dengan persentase 66,6%, skor terendah 56, tertinggi 96, rangenya 40 dan Gambaran hasil belajar matematika siswa kelas XI IPS di SMA Negeri 8 Kota Jambi secara umum termasuk ke dalam kategori sedang dengan persentase 66,7%, skor terendah 30, skor tertinggi 89 dan rangenya 59. Dari analisis inferensial Terdapat pengaruh yang signifikan minat belajar siswa terhadap hasil belajar matematika siswa selama proses pembelajaran online kelas XI IPS di SMA Negeri 8 Kota Jambi. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisisi uji regresi linier sederhana diperoleh Y = 12,638 + 0,979X, di dapat nilai r sebesar 0,250 yang menandakan bahwa faktor minat belajar siswa memberikan pengaruh atau kontribusi terhadap hasil belajar matematika sebesar 25%, dari hasil uji signifikan diperoleh nilai signifikan sebesar 0,002 dimana nilai signifikan < 0,05 ( 0,002 < 0,05 ), maka H ditolak. Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan minat belajar siswa terhadap hasil belajar matematika siswa selama prosees pembelajaran onlinie kelas XI IPS di SMA Negeri 8 Kota Jambi.

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 02 Nov 2021 04:12
Last Modified: 02 Nov 2021 04:12
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/938

Actions (login required)

View Item View Item