Muhamad Zikri, Muhamad Zikri (2022) ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA INVESTASI SAHAM PERUSAHAAN BERDASARKAN METODE JENSEN, SHARPE DAN TREYNOR PADA 3 BURSA EFEK UTAMA ASEAN PERIODE 2016-2020. skripsi thesis, Universitas batanghri.
Text
MUHAMAD ZIKRI(1700861201385).pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK (MUHAMAD ZIKRI/1700861201385/ Analisis Perbandingan Kinerja Investasi Saham dengan Metode Jensen,Sharpe dan Treynor pada 3 Bursa Efek Utama Negara ASEAN Periode 2016-2020/Pembimbing I Dr. Yunan Surono, SE, M.M/Pembimbing II Albertis, S.E, M.M) Penelitian ini mencoba menganalisis perbandingan kinerja saham emiten perbankan Bumn yang terdaftar di Bursa Asia Tenggara seperti Bursa Efek Indonesia (IDX), Bursa Malaysia (MYX), dan Bursa Efek Singapura (SGX) selama periode 20162020. Analisis dilakukan dengan menghitung return dan risiko berdasarkan Capital Market Line (CML) dan Securities Market Line (SML) kemudian membandingkan hasil perhitungan menggunakan uji beda Kruskal- Wallish pasa SPSS versi 26. \ Hasil pengujian dengan uji kruskal wallish menunjukkan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 dengan nilai mean 0 dan standar deviasi sebesar 0,0750. Nilai minimum yang dihasilkan yaitu sebesar -2,87 dihasilkan dari pengukuran indeks Sharpe dan nilai maksimum sebesar 2,14 dihasilkan dari pengukuran indeks Jensen. Hasil pengujian dengan uji Kruskal Wallish pada ketiga metode didapatkan χ 2 =0,933 dengan probabilitas 1. Maka dapat diketahui bahwa probabilitas pengujian > 0,0 . Hasil ini menunjukkan bahwa tidak adanya perbedaan yang signifikan antara pengujian dengan Metode Sharpe, Treynor dan Jensen. Dengan demikian hipotesis nihil (H0) dalam penelitian ini diterima.pengukuran kinerja dengan menggunakan Indeks Sharpe, Treynor dan Jensen menghasilkan adanya perbedaan yang signifikan atas hasil kinerja portofolio dalam suatu periode. Dari hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa emiten saham dari Bursa Efek Singapura menjadi bursa dengan kinerja terbaik diantara 3 Bursa ASEAN Exchanges yang menjadi objek peneliti selama penelitian disusul Bursa Efek Indonesia dan Bursa Malaysia di posisi kedua dan ketiga.Untuk bursa dengan perhitungan return tertinggi yang tergabung dalam ASEAN Exchanges dipegang oleh Emiten Bursa Efek Indonesia di posisi pertama, posisi kedua ditempati oleh Bursa Efek Singapura, dan posisi ketiga ditempati oleh Bursa Malaysia. Untuk bursa dengan perhitungan risiko terendah di pegang oleh Emiten Bursa Efek Singapura di posisi pertama, posisi kedua dipegang oleh Bursa Efek Indonesia dan posisi dengan risiko tertinggi dipegang oleh Bursa Malaysia berdasarkan perhitungan rata-rata Annual Risk setiap emiten saham yang diteliti selama periode 5 tahun penelitian. Kata Kunci : Kinerja Saham, Indeks Sharpe, Treynor, Jensen, Return, Risiko
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi |
Depositing User: | Mr Admin Repo |
Date Deposited: | 05 Oct 2022 03:13 |
Last Modified: | 05 Oct 2022 03:13 |
URI: | http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/1358 |
Actions (login required)
View Item |