TINDAK PIDANA PERKELAHIAN DAN UPAYA PENYELESAIAN MELALUI MEDIASI PENAL DI DESA MERSAM KABUPATEN BATANGHARI

NABILA ANUM, NABILA ANUM (2022) TINDAK PIDANA PERKELAHIAN DAN UPAYA PENYELESAIAN MELALUI MEDIASI PENAL DI DESA MERSAM KABUPATEN BATANGHARI. skripsi thesis, Universitas Batanghari.

[img] Text
SKRIPSI NABILA ANUM.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Nama Mahasiswa : Nabila Anum NIM : 1700874201019 Judul Skripsi : Tindak Pidana Perkelahian Dan Upaya Penyelesaian Melalui Mediasi Penal Di Desa Mersam Kabupaten Batanghari Tindak pidana perkelahian merupakan salah satu perbuatan pidana yang diatur dalam Pasal 184 KUHP. Dalam upaya penyelesaian perkara perkelahian antar di Desa Mersam sampai saat ini masih diupayakan penyelesaiannya dengan cara mediasi penal dengan melibatkan segala unsure terkait yang terdiri dari pihak korban dan pelaku, unsur pemerintahan desa, tokoh adat, dan Pihak Kepolisian yang tujuannya adalah untuk mencapai Keadilan restoratif (restoratif justice) yaitu keadilan bagi kedua belah pihak. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Apa penyebab terjadinya tindak pidana perkelahian di Desa Mersam Kabupaten Batanghari, Apa kendala yang dihadapi dalam penyelesaian perkara perkelahian dengan mediasi penal di Desa Mersam Kabupaten Batanghari dan Bagaimana pelaksanaan penyelesaian perkara perkelahian dengan mediasi penal di Desa Mersam Kabupaten Batanghari. Dalam metodologi penelitian, tipe penelitian yang digunakan adalah yuridis empiris, pendekatan penelitian yaitu pendekatan sosiologis dengan sumber data bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan hukum tersier. Adapun terkait penarikan sampel yaitu menggunakan teknik purposive sample dengan teknik pengumpulan data dengan melakukan interview kepada responden, dan analisis datanya secara kualitatif. Hasil penelitian dan pembahasan adalah: Penyebab tingginya tindak pidana perkelahian di Desa Mersam berdasarkan teori penyebab terjadinya tindak pidana dilihat dari perspektif biologis merupakan kategori criminal of passion. Dari perspektif psikologis merupakan kategori kekacauan mental (mental disorder) serta klaifisifikasi pengembangan moral. Dilihat dari perspektif sosiologis masuk dalam kategori anomie (ketiadaan norma) atau strain (ketegangan), Pelaksanaan penyelesaian perkara perkelahian yang diselesaikan secara mediasi penal di Desa Mersam oleh pemangku adat sebagai mediator dengan berbagai tahapan sampai pada tahap implementasi mediasi, Kendala yang dihadapi dalam penyelesaian perkara perkelahian dengan mediasi penal di Desa Mersam disebabkan karena faktor pihak keluarga korban yang tidak ingin berdamai karena kerugian yang cukup besar dialami korban, tidak adanya inisiatif dari pelaku atau keluarganya itu sendiri agar penyelesaian konflik diselesaikan dengan mediasi penal serta karena para pelaku merupakan orang yang sama yang pernah sebelumnya sebagai pelaku tindak pidana perkelahian terhadap orang lain. Kata Kunci: Tindak Pidana Perkelahian, Penyelesaian M

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 14 Nov 2022 07:34
Last Modified: 14 Nov 2022 07:34
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/1760

Actions (login required)

View Item View Item