PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN OPPO SMARTPHONE PADA TOKO AK PHONE KOTA JAMBI

Nugroho Priyatmoko, Nugroho Priyatmoko (2022) PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN OPPO SMARTPHONE PADA TOKO AK PHONE KOTA JAMBI. skripsi thesis, Universitas Batanghari.

[img] Text
Skripsi Nugroho Priyatmoko 18008612029.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK (NUGROHO PRIYATMOKO / 1800861201029 / PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN OPPO SMARTPHONE PADA TOKO AK PHONE KOTA JAMBI. PEMBIMBING PERTAMA PUPU SOPINI, S.E., M.M; PEMBIMBING KEDUA DENNY ASMAS, S.E., M.Si) Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran kualitas produk, harga, dan keputusan pembelian Oppo Smartphone pada Toko AK Phone Kota Jambi; untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian secara simultan; serta untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian secara parsial. Untuk menjawab tujuan penelitian tersebut maka penulis menggunakan kajian-kajian teori yang berhubungan dengan variabel penelitian yaitu kualitas produk, harga dan keputusan pembelian. Selain itu penulis juga mencari penelitian terdahulu yang relevan berupa artikel/jurnal dan skripsi terdahulu untuk mendukung penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Dengan populasi dalam penelitian ini adalah konsumen pengguna Oppo Smartphone pada AK Phone Kota Jambi dengan jumlah sebanyak 18.114 konsumen. Ukuran atau jumlah sampel dalam penelitian ini ditentukan berdasarkan teori yang dikembangkan oleh Slovin dengan margin error 10% sehingga diperoleh sampel sebanyak 100 orang. Teknik analisis menggunakan persamaan regresi, diteruskan dengan menguji r Square dan pengujian hipotesis melalui uji F secara simultan dan uji t secara parsial. Dari pengolah data yang dilakukan diperoleh persamaan regresi Y = 0,799 + 0,409.X 1 + 0,290.X . Sedangkan dari pengujian hipotesis yang dilakukan diperoleh hasil bahwasanya kualitas produk dan harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen baik secara simultan maupun secara parsial. 2 Berdasarkan hasil analisa data dan pembahasan dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Oppo Smartphone memiliki kualitas produk yang baik, serta harga yang sesuai dengan kualitas produk yang diberikan. Selain itu kualitas produk dan harga secara simultan dan parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian Oppo Smartphone pada Toko AK Phone Kota Jambi. Untuk itu diharapkan kedepan dalam rangka meningkatkan keputusan pembelian konsumen Perusahaan harus meningkatkan kualitas produk, dengan lebih berinovasi lagi dalam menciptakan produknya, agar Oppo Smartphone dapat dijadikan sebagai pilihan utama bagi konsumen dalam membeli Smartphone. Selain itu diharapkan kedepan Oppo Smartphone dapat menyesuaikan harga produk di pasar agar konsumen tidak beralih ke produk lainnya. Karena mengingat bisnis smartphone yang kian terus berkembang ke depannya. Kata Kunci: Kualitas Produk, Harga dan Keputusan Pembelian.

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 15 Nov 2022 03:07
Last Modified: 15 Nov 2022 03:07
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/1784

Actions (login required)

View Item View Item