ANITA ROSIANTI, ANITA ROSIANTI (2022) TINDAK PIDANA PERJUDIAN SABUNG AYAM DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN SEKTOR TELANAIPURA KOTA JAMBI. skripsi thesis, Universitas Batanghari.
Text
anita rosianti 1800874201141.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Dalam studi penelitian di wilayah hukum Kepolisian Sektor Telanaipura Kota Jambi ini, membahas mengenai tindak pidana perjudian sabung ayam di wilayah hukum Kepolisian Sektor Telanaipura Kota Jambi. Perjudian sabung ayam termasuk salah satu perjudian yang marak terjadi di wilayah hukum Kepolisian Sektor Telanaipura Kota Jambi. Sabung ayam adalah permainan antara 2 ayam dalam satu area, kedua ayam tersebut di adu hingga salah satu dari ayam tersebut kalah bahkan hingga mati. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya kepolisian dalam menangani tindak pidana perjudian sabung ayam di wilayah hukum Kepolisian Sektor Telanaipura Kota Jambi dan kendala kepolisian dalam menangani tindak pidana perjudian sabung ayam di wilayah Hukum Kepolisian Sektor Telanaipura Kota Jambi. Penelitian ini dikaji dengan menggunakan teori kemanfaatan dan teori pertanggungjawaban pidana. Dan metode penelitian ini bertipe Yuridis Empiris, yang merupakan suatu metode penelitian hukum yang berfungsi untuk melihat hukum dalam artian nyata dan meneliti bagaimana bekerjanya hukum dilingkungan masyarakat. Yang mana setelah data-data tersebut telah terkumpul selanjutnya dianalisis secara kualitatif. Kata Kunci: Kepolisian, Perjudian, dan Sabung Ayam.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Mr Admin Repo |
Date Deposited: | 02 Feb 2023 01:37 |
Last Modified: | 02 Feb 2023 01:37 |
URI: | http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/2175 |
Actions (login required)
View Item |