WIDYA TRI RAHAYU, WIDYA TRI RAHAYU (2022) BENTUK-BENTUK ABREVIASI DALAM BERITA KRIMINAL SURAT KABAR TRIBUN JAMBI PADA SEPTEMBER 2021 (KAJIAN MORFOSINTAKSIS). skripsi thesis, Universitas Batanghari.
Text
SKRIPSI WIDYA TRI RAHAYU.pdf Download (24MB) |
Abstract
ABSTRAK Rahayu, Tri Widya. 2022. Skripsi. Bentuk-Bentuk Abreviasi dalam Berita Kriminal Surat Kabar Tribun Jambi pada September 2021 (Kajian Morfosintaksis). Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Batangahari. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pemakaian singkatan dan akronim dalam berita kriminal surat kabar Tribun Jambi pada September 2021. Pendekatan yang digunakan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik baca dan catat yang difokuskan dalam pengumpulan bentuk singkatan dan akronim. Berdasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa (1) bentuk singkatan terdapat 298 data mencakup: Pengekalan huruf pertama tiap komponen seperti TPA (Tempat Pembuangan Akhir), Pengekalan huruf pertama dengan pelepasan konjungsi, preposisi, reduplikasi dan preposisi, artikulasi, dan kata seperti PUPR merupakan bentuk singkatan dari (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat), Pengekalan huruf pertama dengan bilangan, bila berulang seperti P2TP2A (Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak), Pengekalan dua huruf pertama dari kata seperti No (Nomor), Pengekalan huruf pertama dan huruf terakhir kata seperti Dr (Dokter), Pengekalan huruf pertama dan huruf ketiga seperti Rp (Rupiah), Pengekalan huruf yang tidak beraturan seperti Plt (Pelaksanan). (2) bentuk akronim terdapat 435 data mencakup: Pengekalan suku pertama komponen pertama dan pengekalan kata seutuhnya seperti Resnarkoba (Reserse Narkoba), Pengekalan huruf pertama tiap komponen seperti Pos (Persatuan Organisasi Sosial), Pengekalan dua huruf pertama tiap komponen seperti Jaluko (Jambi Luar Kota), Pengekalan tiga huruf pertama tiap komponen seperti Tanjabtim (Tanjung Jabung Timur), Pengekalan dua huruf pertama dan tiga huruf pertama komponen kedua seperti Humas (Hubungan Masyarakat), Pengekalan berbagai huruf dan suku kata yang sukar dirumuskan seperti Kejari (Kejaksaan Negeri). Kata kunci: abreviasi, singkatan, akronim, Tribun Jambi
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Mr Admin Repo |
Date Deposited: | 02 Feb 2023 02:12 |
Last Modified: | 02 Feb 2023 02:12 |
URI: | http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/2182 |
Actions (login required)
View Item |