PELAKSANAAN GANTI RUGI TANAH HAK MILIK MASYARAKAT DI DESA LUBUK BATANG BARU ATAS PEMBUATAN JALAN OLEH PEMERINTAH KABUPATEN OGAN KOMERING ULU

LAURA SEPTIA CITRA, 1800874201245 (2022) PELAKSANAAN GANTI RUGI TANAH HAK MILIK MASYARAKAT DI DESA LUBUK BATANG BARU ATAS PEMBUATAN JALAN OLEH PEMERINTAH KABUPATEN OGAN KOMERING ULU. skripsi thesis, Universitas Batanghari Jambi.

[img] Text (PELAKSANAAN GANTI RUGI TANAH HAK MILIK MASYARAKAT DI DESA LUBUK BATANG BARU ATAS PEMBUATAN JALAN OLEH PEMERINTAH KABUPATEN OGAN KOMERING ULU)
SKRIPSI LAURA SEPTIA CITRA NIM. 1800874201245.pdf - Published Version

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Judul Skripsi ini adalah “Pelaksanaan Ganti Rugi Tanah Hak Milik Masyarakat Di Dessa Lubuk Batang Baru Atas Pembuatan Jalan Oleh Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu”. Tanah dan pembangunan merupakan dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Adanya suatu pembangunan berarti adanya suatu usaha untuk membatasi dan menanggulangi masalah yang akan dihadapi dengan serius. Dari kasus ini dapat dirumuskan masalah sebagai berikut : 1. Bagaimana isi kesepakatan pemberian ganti rugi tanah hak milik masyarakat didesa lubuk batang baru atas pembuatan jalan oleh pemerintah kabupaten ogan komering ulu? 2. Apa saja kendala yang terjadi dalam pelaksanaan pemberian ganti rugi didesa lubuk batang baru kabupaten ogan komering ulu? 3. Bagaimana upaya untuk mengatasi kendala dalam menyelesaikan permasalahan ganti rugi dalam pembuatan jalan didesa lubuk batang baru kabupaten ogan komering ulu. Dalam metodologhi penelitian, tipe penelitian yang digunakan adalah Yuridis Empiris yaitu melakukan penelitian langsung kelapangan yang dilakukan dengan metode wawancara. Dari kendala yang terjadi dalam pembuatan jalan didesa lubuk batang baru pemerintah melakukan upaya agar terciptanya kesepakatan antara masyarakat dengan pemerintah. Dalam mengatasi kendala yang terjadi ada baiknya diupayakan pemerintah desa agar dapat memberikan solusi kepada masyarakat yang terdampak proyek ini. Kata Kunci : Ganti Rugi, Tanah Hak Milik.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Ganti Rugi, Tanah Hak Milik.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: mita perpus unbari
Date Deposited: 02 Apr 2023 09:11
Last Modified: 02 Apr 2023 09:11
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/2303

Actions (login required)

View Item View Item