Niko Halim Saputra, 1600874201299 (2023) EFEKTIVITAS MAL PELAYANAN PUBLIK DALAM RANGKA PEMENUHAN PELAYANAN DI KOTA JAMBI. skripsi thesis, Universitas Batanghari Jambi.
Text (EFEKTIVITAS MAL PELAYANAN PUBLIK DALAM RANGKA PEMENUHAN PELAYANAN DI KOTA JAMBI)
NIKO HALIM SAPUTRA 1600874201299.pdf - Published Version Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik pemerintah telah melakukan berbagai inovasi pelayanan publik. Hal tersebut dijelaskan pada Pasal 2 Ayat (2) Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2017 yang menjelaskan bahwa tujuan inovasi daerah ini adalah untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan publik, pemberdayaan dan partisipasi masyarakat, serta peningkatan daya saing tiap daerah. Menjawab hal ini kemudian pemerintah Kota Jambi membuat suatu layanan terpadu untuk menampung segala kebutuhan administrasi masyarakat di Kota Jambi melalui mal pelayanan publik yang telah resmi di buka di Kota Jambi pada tanggal 17 Mei 2022. Pembangunan mal pelayanan publik di Kota Jambi ini merupakan bukti kuat dari Walikota Jambi upaya memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat Kota Jambi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara dan dokumentasi. Wawancara ini dilakukan kepada kabid pengendalian pelaksanaan informasi dan komunikasi, operator/pegawai layanan mal pelayanan publik, serta masyarakat yang menggunakan layanan di mal pelayanan publik tersebut dan beberapa hasil dokumentasi. Data yang diperoleh bersifat kualitatif dalam bentuk deskriptif yuridis, yang saling melengkapi dalam menggambarkan permasalahan yang diteliti. Dengan ini untuk melihat efektivitas atau tidak pada mal pelayanan publik ini didapatkan dari hasil wawancara bahwa adanya mal pelayanan publik ini efektiv dalam kepentingan masyarakat yang dapat terakomodasi dan terpenuhi dengan optimal, memudahkan masyarakat Kota Jambi dalam mengurus perizi bnvvb nan di mal tersebut tanpa harus berpindah-pindah ke Lembaga sebelumnya dan tidak membutuhkan proses yang panjang, tetapi terdapat hambatan di mal pelayanan publik yaitu tidak semua instansi ada di mal tersebut, ada beberapa instansi yang masih dilembaga lama sehingga membuat masyarakat balik ke Lembaga lama untuk mengurus berkas-berkas, dan kendala di sistem, mekanisme, dan prosedur seperti jaringan yang tidak stabil sehingga membuat masyarakat menunda dalam pengurusan berkas-berkas. Upaya untuk memaksimalkan pelayanan publik di Kota Jambi yaitu pemerintah harus lebih melihat kekurangan dalam hal kecil seperti jaringan, sehingga masyarakat yang menggunakan internet tidak terbatas dan tidak memerlukan waktu yang lama. Kata Kunci : Efektivitas Mal Pelayanan Publik, Mal Pelayanan Publik, Kota Jambi
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | 59 |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | mita perpus unbari |
Date Deposited: | 02 Apr 2023 14:16 |
Last Modified: | 02 Apr 2023 14:16 |
URI: | http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/2333 |
Actions (login required)
View Item |