ANALISIS TINDAK TUTUR EKSPRESIF PADA ACARA JEJAK ISLAM DI TVRI JAMBI BULAN APRIL-AGUSTUS 2023 (KAJIAN PRAGMATIK)

DESI, 2000888201005 (2024) ANALISIS TINDAK TUTUR EKSPRESIF PADA ACARA JEJAK ISLAM DI TVRI JAMBI BULAN APRIL-AGUSTUS 2023 (KAJIAN PRAGMATIK). skripsi thesis, Universitas BATANGHARI Jambi.

[img] Text
01. COVER.pdf - Published Version

Download (27kB)
[img] Text
02. LEMBAR PENGESAHAN.pdf - Published Version

Download (518kB)
[img] Text
03. ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (73kB)
[img] Text
06. BAB I.pdf - Published Version

Download (157kB)
[img] Text
10. BAB V.pdf - Published Version

Download (100kB)
[img] Text
11. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (130kB)
[img] Text (ANALISIS TINDAK TUTUR EKSPRESIF PADA ACARA JEJAK ISLAM DI TVRI JAMBI BULAN APRIL-AGUSTUS 2023 (KAJIAN PRAGMATIK))
DESI 2000888201005.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis fungsi tindak tutur ekspresif dalam tuturan penutur pada program acara Jejak Islam di TVRI Jambi bulan April-Agustus 2023. Analisis dari penelitian ini akan menjawab pertanyaan penelitian dan tujuan penelitian ini yakni, mendeskripsikan fungsi tindak tutur ekspresif yang meliputi fungsi memuji, fungsi mengeluh, fungsi mengucapkan terima kasih, dan fungsi mengkritik. Dengan penelitian ini akan tergambar bagaimana penutur mengekspresikan fungsi tuturan sesuai dengan konteks sebagai kajian pragmatik. Metode penelitian yang digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis data penelitian, peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dengan menggunakan metode penelitian ini peneliti dapat mendeskripsikan penggunaan tindak tutur ekspresif dari keempat fungsi yang diteliti. Dengan metode ini peneliti dapat menggambarkan hasil penelitian tentang bagaimana ekspresi penutur dalam memuji, mengeluh, mengucapkan terima kasih, dan mengkritik dalam suatu tuturan. Hasil penelitian ini dapat dijelaskan bahwa penutur pada program acara Jejak Islam di TVRI Jambi bulan April-Agustus 2023 lebih cenderung menuturkan tindak tutur berfungsi memuji pada kegiatan itu. Hal ini terlihat dari dominan kutipan yang peneliti temukan untuk tuturan ekspresif berfungsi memuji yakni sebanyak 43 kutipan. Untuk kutipan berfungsi mengkritik hanya peneliti temukan 7 kutipan. Untuk tuturan ekspresif berfungsi mengucapkan terima kasih peneliti temukan sebanyak 16 kutipan. Untuk kutipan berfungsi mengeluh ditemukan sebanyak 12. Dengan demikian secara keseluruhan peneliti menemukan 78 kutipan untuk keempat fungsi tindak tutur ekspresif pada program acara ini. Kata kunci : Tindak Tutur Ekspresif, Program Acara Jejak Islam

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tindak Tutur Ekspresif, Program Acara Jejak Islam
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Mr Admin Repo
Date Deposited: 28 May 2024 06:54
Last Modified: 28 May 2024 06:54
URI: http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/3230

Actions (login required)

View Item View Item