M. RIANDRA HAQQA, 1700874201056 (2024) TINJAUAN PENOLOGI TERHADAP PEMBINAAN NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA DI JAMBI. skripsi thesis, UNIVERSITAS BATANGHARI JAMBI.
Text
1. COVER.pdf - Published Version Download (50kB) |
|
Text
2. LEMBAR PENGESAHAN.pdf - Published Version Download (2MB) |
|
Text
3. ABSTRAK.pdf - Published Version Download (96kB) |
|
Text
6. BAB I.pdf - Published Version Download (224kB) |
|
Text
10. BAB V.pdf - Published Version Download (95kB) |
|
Text
11. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (139kB) |
|
Text (TINJAUAN PENOLOGI TERHADAP PEMBINAAN NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA DI JAMBI)
M. RIANDRA HAQQA 1700874201056.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Aktualisasi pembinaan terhadap narapidana di lembaga pemasyarakatan bertujuan untuk memberikan bekal serta untukmenumbuhkan sikap narapidana agar menyadari kesalahannya, tidak melakukan pengulangan tindak pidana lagi, mengubah dirinya menjadi lebih baik. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui implementasi pembinaan terhadap narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA di Jambi, untuk mengetahui hambatan yang dihadapi petugas pemasyarakatan dalam melaksanakan pembinaan terhadap narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA di Jambi dan untuk mengetahui upaya yang dilakukan petugas pemasyarakatan dalam mengatasi hambatan terhadap implementasi pembinaan narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA di Jambi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah yuridis empiris. Hasil penelitiannya ialah implementasi pembinaan terhadap narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA di Jambi yaitu pembinaan kepribadian terhadap narapidana pada Lapas Kelas II A Jambi dapat dikatakan bahwa dari lima bidang pembinaan kepribadian yang ditentukan, pada umumnya belum dilaksanakan secara optimal, pembinaan keterampilan terhadap narapidana pada Lapas Kelas IIA Jambi menunjukkan bahwa dari 4 bidang keterampilan yang ditentukan, baru ada 3 bidang yang telah diimplementasikan. Dari 3 bidang tersebut juga masih ada keterbatasan sarana prasarana penunjang keterampilan, sehingga pembinaan ini juga belum optimal. Hambatan yang dihadapi petugas pemasyarakatan dalam melaksanakan pembinaan terhadap narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA di Jambi yaitu terbatasnya sarana prasarana pendukung pada Lapas, terbatasnya sumber daya petugas pada Lapas. Upaya yang dilakukan petugas pemasyarakatan dalam mengatasi hambatan terhadap implementasi pembinaan narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA di Jambi yaitu sarana prasarana masih kurang sehingga diperlukan pengajuan terhadap fasilitas untuk pembinaan narapidana. Masalah terbatas sumber daya manusia maka perlunya mengadakan pelatihan terhadap petugas Lapas.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penologi, Pembinaan, Narapidana, Lapas. |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Mr Admin Repo |
Date Deposited: | 18 Nov 2024 03:30 |
Last Modified: | 18 Nov 2024 03:30 |
URI: | http://repository.unbari.ac.id/id/eprint/3731 |
Actions (login required)
View Item |